SAK JIWO SAK ROGO SAK MATEK'E

Kamis, 04 April 2013

TSMC Buat Chip Grafik dengan Transistor 3D

Prosesor grafik dengan transistor 3D akan muncul di smartphone dan tablet, melalui kolaborasi teknologi antara Imagination Technologies dan kontraktor produksi chip TSMC (Taiwan Semiconductor Manufacturing Co)

Kesepakatan diumumkan kedua perusahaan hari Senin, dimana Imagination akan menyediakan desain prosesor grafik PowerVR Series 6 kepada TSMC. Pada akhirnya TSMC akan membuat chip berdasarkan desain GPU dengan transistor 3D, yang akan membuat smartphone dan tablet lebih cepat dan lebih irit listrik.

Prosesor grafik semakin dibutuhkan oleh perangkat mobile, bahkan Apple dan Nvidia telah lebih dulu menciptakan chip mobile yang dapat memproses video serta game definisi tinggi. Namun, grafik dianggap menguras tenaga baterai dan masih perlu banyak upaya agar GPU menjadi lebih efisien, sehingga sesuai untuk profile perangkat mobile.

Chip Series6 akan dibuat oleh TSMC dengan proses 16-nanometer, menggunakan rancangan transistor yang ditumpuk satu sama lain dalam sebuah chip atau aspek desain 3D. Bukan menggunakan struktur planar dimana transistor disusun berdampingan satu sama lain. Transistor 3D dalam Industri semikonduktor juga disebut sebagai FinFET.

Core grafik Imagination PowerVR telah digunakan pada perangkat mobile Apple, Chip delapan core Samsung Exynos Octa 5, tablet berbasis Intel serta berbagai produk lain.  Sementara Chip Nvidia Tegra mendatang dengan nama kode Parker, kabarnya juga akan mengimplemntasikan rancangan CPU dan GPU dengan transistor 3D.

Intel merupakan yang pertama menerapkan transistor 3D di CPU, ketika mulai membuat chip dengan menggunakan proses 22-nanometer pada tahun 2011. Sementara GlobalFoundries saingan TSMC, juga akan menerapkan FinFET dalam proses manufaktur mulai tahun 2014.

Sementara Imagination maupun TSMC  belum mengungkap kapan chip Series5 dengan transistor 3D tersedia. Intel dan Apple merupakan pemilik saham minor Imaginations dan TSMC  merupakan pembuat chip untuk perusahaan seperti Qualcomm, Nvidia serta perusahaan lain.

Posting Lebih Baru Posting Lama Beranda

0 komentar:

Posting Komentar

Pages - Menu